Ketika membuat kesalahan di Stata

Terkadang ketika menjalankan Stata kita membuat kesalahan. Dan seketika itu juga Stata akan menginformasikannya melalui error message. Contohnya ketika kita ingin memanggil auto.dta tetapi salah mengetik perintah. Maka pada result pane akan muncul

“command syuse is unrecognized” menunjukkan error message, yang berarti perintah yang diberikan tidak dikenali. “r(199)” merupakan return code yang ketika di klik akan memberikan penjelasan tentang kesalahan tersebut.

Error message dan return code ini juga akan muncul ketika ada suatu kesalahan yang terjadi ketika kita menjalankan do-file yang sudah kita buat. Dan menyebabkan do-file berhenti dan tidak melanjutkan menjalankanperintah yang sudah dibuat.

Error message & return code