Do-file editor di sediakan Stata untuk membantu kita membuat suatu file yang berisi command Stata. File ini bisa dipanggil dan dijalankan kembali sehingga menghemat waktu untuk pembuatan perintah Stata. Orang lain juga bisa melakukan analisa yang sama dengan menggunakan do-file yang telah kita buat.
Do-file yang sudah dibuat hanya bisa dijalankan kembali di Stata versi terbaru, jadi ada baiknya ketika membuat file ini disertakan informasi versi Stata apa yang digunakan.
Ada dua cara membuka do-file editor:
1. dengan tombol do-file editor
2. melalui toolbar window > Do-file Editor > New Do-file Editor
3. dengan command doedit
Do-file editor akan terbuka di halaman yang berbeda dengan tampilan seperti ini.
Pembuatan Do-file pun sudah bisa dilakukan.
Setelah selesai file yang sudah dibuat bisa disimpan, dan nanti ketika dibutuhkan bisa dipanggil kembali. Jika kita menyimpan Do-file ditempat kerja yang sama dengan lokasi Stata, kita bisa memanggil file tersebut dengan cara mengetik command
do file_name
do file_name.txt
do "file name.txt"
atau dengan menuliskan lokasi file tersebut
do "C:\Users\Username\Documents\filename.txt"
do "C:\Users\Username\Desktop\filename"
Bisa juga dipanggil melalui toolbar File > do
Contoh saya membuat Do-file dan di simpan dengan nama Stata.
Saya panggil dengan menulis command
do stata.do
maka hasil yang didapatkan di result pane
Diadaptasi dari TechTip SDAS dan GSW Stata